Inilah Harapan Rodgers untuk Liverpool Setelah Kepergiannya

Inilah Harapan Rodgers untuk Liverpool Setelah Kepergiannya
Brendan Rodgers (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers akhirnya angkat bicara setelah dipecat dari kursi pelatih Liverpool. Dalam cuplikan pernyataannya tersebut, Rodgers berharap para pemain terus berkembang dan mendoakan kesuksesan untuk pelatih yang baru.

"Banyak sekali kenangan selama saya berada di Liverpool dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain atas kerja keras dan komitmen mereka," tutur Rodgers seperti dilansir League Managers Association.

"Skuat saat ini sedang dalam masa transisi, tapi mereka memiliki talenta nyata dan menunjukkan rasa kebersamaan yang tinggi. Saya berharap mereka selalu berkembang pada pekan-pekan selanjutnya dan saya mendoakan untuk mereka dan penerus saya semoga berjalan baik di sisa musim ini," papar pelatih 42 tahun tersebut.  

Rodgers dipecat dari Liverpool mengingat penampilan buruk The Reds hingga pekan kedelapan musim ini dan gagal terkualifikasi ke Liga Champions musim kemarin. Pelatih yang sudah tiga tahun bersama Liverpool dipecat setelah menjalani derby Marseyside yang berakhir dengan skor 1-1 kemarin (04/10). [initial]

 (lma/shd)