Inilah Alasan Wenger Akhirnya Pinjamkan Podolski

Inilah Alasan Wenger Akhirnya Pinjamkan Podolski
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Manajer Arsenal, Arsene Wenger akhirnya mengungkapkan alasan mengapa ia bersedia meminjamkan Lukas Podolski ke klub Serie A, Inter Milan.

Setelah sempat ngotot tak akan melepas Poldi di bursa transfer Januari ini, Wenger pun akhirnya menyerah dan merestui keinginan bomber asal Jerman tersebut untuk hengkang dari Emirates Stadium.

"Ia tak memiliki kesempatan yang banyak untuk bermain, karena itulah saya memberikan kesempatan bagi dirinya untuk pergi." ujar Wenger seperti dilansir laman resmi The Gunners.

"Mengapa? Karena kami memiliki banyak pemain yang bisa bermain di posisi ini (penyerang sayap), dan akhirnya hanya 11 pemain yang bisa turun." imbuhnya.

Podolski bergabung dengan La Beneamata dengan status pinjaman hingga akhir musim ini. Ia sudah bermain kala Inter menahan imbang Juventus 1-1 tengah pekan kemarin. [initial]

 (afc/pra)