
Bola.net - Manchester City kembali terpeleset. Skuat asuhan Josep Guardiola itu gagal menghibur fans setia the Citizens yang memadati Etihad Stadium saat bertemu Manchester United di ajang Premier League, Minggu (8/12/2019).
Seperti yang diketahui, Manchester City kalah dengan skor tipis 1-2. Satu-satunya gol yang berhasil mereka ciptakan di laga kali ini berasal dari tandukan Nicolas Otamendi jelang wasit meniupkan peluit panjang.
Beruntungnya, Manchester City masih aman di peringkat ketiga. Penghuni posisi empat, Chelsea, juga menelan kekalahan saat bertamu ke markas Everton hari Sabtu (7/12/2019) kemarin.
Advertisement
Namun mereka terancam tertinggal jauh dari Leicester City yang akan melawan Aston Villa pada Minggu (8/12/2019) malam nanti. Dan sekarang the Citizens sudah tertinggal sangat jauh dari pemuncak klasemen, Liverpool.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ancaman untuk Manchester City
Liverpool menuai kemenangan saat bertemu Bournemouth hari Sabtu kemarin dengan skor 3-0. Dan berkat hasil itu, Manchester City kini tetinggal 14 poin dari the Reds.
Perlu diketahui bahwa dalam sejarah Premier League, tak ada tim yang mampu menjadi juara saat tertinggal 14 poin dari pemuncak klasemen. Tradisi di atas bisa memupuskan harapan City untuk mempertahankan gelar.
Namun ada satu statistik yang bisa jadi harapan besar bagi Sergio Aguero dkk. Liverpool merupakan satu-satunya tim yang pernah memuncaki klasemen di tanggal 25 Desember dan gagal meraih gelar Premier League.
Terlepas dari itu, ini adalah masa yang buruk bagi Guardiola. Pria berkebangsaan Spanyol itu mencatatkan start buruk di dalam karir kepelatihannya, di mana dirinya hanya mampu mencatatkan poin paling sedikit (32) di ajang papan atas.
Manchester United Membaik
Di sisi lain, kemenangan atas City membuat derajat sang lawan, Manchester United, semakin membaik di klasemen Premier League. Mereka kini menduduki peringkat ke-5 dengan jarak lima angka saja dari empat besar.
Pencapaian ini mereka raih saat sedang menjalani masa-masa yang sibuk, dengan lawan yang tak kalah berbahaya pula. Mereka meraup enam poin saat melawan Manchester City dan klub kuat Inggris lainnya, Tottenham.
Padahal baru beberapa bulan lalu mereka mengalami masa-masa buruk. Seperti yang diketahui, Manchester United pernah menduduki peringkat ke-15 dan hanya terpaut beberapa angka saja dari zona degradasi.
(Goal International)
Baca Juga:
- Statistik Laga Man City vs Man United: Lima Pertandingan Tanpa Kalah untuk The Red Devils
- Klasemen Liga Inggris: Manchester United Peringkat ke-5
- Kalahkan Tetangga Berisik, Solskjaer Puji Aaron Wan-Bissaka
- Ole Gunnar Solskjaer: Manchester Itu Merah, Bung!
- Tertinggal 14 Poin, Manchester City Belum Mau Lempar Handuk untuk Gelar Juara EPL
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 23:21
Dengan Guardiola Ataupun Klopp Sekalipun, Arsenal Dianggap Takkan Bisa Bangkit
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 23:06
Manchester City Dianggap Mustahil Juara Kalau Terpeleset Lagi
-
Bolatainment 7 Desember 2019 18:40
Dulu, Mike Tyson tak Pernah Tahu Kalau Manchester City Itu Ada
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 13:29
Prediksi Manchester City vs Manchester United versi Bolaneters
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 12:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...