
Bola.net - Sebuah gosip baru beredar mengenai masa depan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Manajemen Setan Merah dilaporkan tengah mempertimbangkan untuk menunjuk pelatih interim untuk menggantikan sang manajer.
Dua bulan terakhir Manchester United berada di periode inkonsisten. Mereka kehilangan banyak sekali poin akibat performa mereka yang naik turun.
Berkat deretan hasil jelek itu, masa depan Solskjaer sebagai manajer MU berada di ujung tanduk. Sang manajer dilaporkan tengah terancam mendapatkan surat pemecatan.
Advertisement
ESPN melansir bahwa manajemen MU mulai serius mempertimbangkan opsi memecat Solskjaer. Sebagai gantinya, mereka berencana menunjuk pelatih caretaker.
Siapa pelatih caretaker yang diinginkan manajemen MU? Simak selengkapnya di bawah ini
Pelatih Caretaker
Menurut laporan tersebut, manajemen MU tidak berencana mempekerjakan manajer permanen dalam waktu dekat ini. Mereka lebih memilih opsi caretaker.
Manajemen United menilai tidak ada manajer yang tepat saat ini. Mereka ingin manajer yang bisa menangani mereka untuk jangka waktu yang panjang.
Itulah mengapa mereka lebih memilih opsi caretaker. Karena mereka akan menunggu manajer yang tepat di musim panas tahun 2022 nanti.
Calon Caretaker
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah punya satu nama sebagai opsi caretaker tim mereka. Ia adalah Ralf Rangnick.
Rangnick saat ini bekerja di Lokomotiv Moscow. Ia menjadi kepala pengembangan dan perekrutan di klub Rusia itu.
Manajemen MU menilai Rangnick opsi yang cocok karena ia sudah terbukti saat melatih RB Leipzig. Sehingga ia dianggap bisa jadi opsi jangka pendek sebagai manajer mereka.
Siap Resign
Laporan yang beredar menyebut bahwa kasn Manchester United untuk mendapatkan jasa Rangnick cukup besar. Karena sosok 63 tahun itu juga tertarik bekerja di MU.
Ia dikabarkan siap mundur dari jabatannya di klub Rusia itu demi bergabung dengan Manchester United.
Klasemen Premier League
(ESPN)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2021 20:59
Soal Pengganti Solskjaer, Ini Manajer Prioritas Manchester United
-
Liga Inggris 8 November 2021 20:42
-
Liga Inggris 8 November 2021 20:30
Ini Penyebab Keterpurukan Manchester United versi Gary Neville
-
Liga Inggris 8 November 2021 20:06
Manchester United Masih Mau Percaya dengan Solskjaer? Gak Salah Nih?
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...