Ini Target Phil Jones Bersama MU Musim Depan

Ini Target Phil Jones Bersama MU Musim Depan
Phil Jones (c) AFP
- Bek Manchester United, Phil Jones mengaku tidak ingin menerapkan target yang muluk-muluk bersama Setan Merah musim depan. Bek berusia 24 tahun ini menyebut bahwa ia hanya ingin bermain lebih banyak ketimbang musim lalu.


Musim 2015-2016 bisa dikatakan sebagai salah satu musim yang buruk bagi Phil Jones. Mantan bek Blackburn Rovers ini kerap menderita cedera sehingga ia minim mendapat kesempatan bermain bersama tim utama United musim lalu.


Jelang musim kompetisi yang baru ini, Jones bertekad untuk mengembalikan kondisi kebugarannya demi bermain lebih banyak bagi setan merah. "Ya, musim panas ini saya telah mendapat istirahat yang baik setelah musim yang panjang dengan cedera. Saat ini saya sudah beristirahat dengan baik dan siap untuk melakoni musim ini" beber Jones kepada Website resmi MU.


"Untuk target saya musim ini, saya biasanya menetapkan beberapa target yang ingin saya capai dalam semusim, namun untuk musim ini saya hanya ingin bermain sepakbola dan menikmatinya. Saya ingin menikmati latihan, menikmati sepakbola, dan bermain bersama rekan-rekan saya" tutup Mantan bek Blackburn Rovers tersebut.[initial]


 (mufc/dub)