Ini Respon Felipe Anderson Soal Transfer MU

Ini Respon Felipe Anderson Soal Transfer MU
Felipe Anderson (c) AFP
- Bintang , Felipe Anderson, berkeras ia masih belum mendengar kabar apapun mengenai ketertarikan Manchester United.


Direktur klub Serie A, Igli Tare, sebelumnya sempat mengakui bahwa pihaknya sempat menerima tawaran menggiurkan dari United dan menyesal tak melepas sang pemain ke Premier League pada Januari silam.


Namun Anderson belum lama ini mengatakan pada Tribal Football: "Tidak ada yang konkrit mengenai hal tersebut."


"Itu adalah rumor yang mereka buat di surat kabar. Mereka sering menulis tentang kemungkinan saya pergi, namun saya akan terus bertahan di sini."


"Tujuan utama saya adalah ingin bermain dengan baik di tim ini dan menggapai tujuan membela Brasil."


Lazio sendiri kini tengah bersiap menghadapi Sparta Praha di laga lanjutan Europa League yang akan berlangsung tengah pekan ini. [initial]



 (tri/rer)