Ini Reaksi Mignolet Soal Penyelamatannya di Pertandingan Lawan West Brom

Ini Reaksi Mignolet Soal Penyelamatannya di Pertandingan Lawan West Brom
Simon Mignolet (c) LFC

Bola.net - - Kiper Liverpool Simon Mignolet bersikap merendah ketika ditanya terkait penyelamatan apiknya di babak kedua lawan West Brom.

Liverpool bertandang ke markas West Brom yakni The Hawthorns di matchday 33 Premier League, Minggu . The Reds tampil dominan namun kesulitan membobol lawan yang banyak bertahan. Akan tetapi mereka akhirnya bisa menang berkat gol tandukan Roberto Firmino.

Mignolet sendiri bermain apik di pertandingan tersebut. Seperti di laga sebelumnya saat melawan Stoke City, Ia kembali membuat penyelamatan gemilang di laga tersebut di menit 80 saat Matt Phillips berhasil lolos dari kawalan para bek dan berhadapan satu-lawan satu dengan dirinya.

Ketika ditanya soal penyelamatan itu, kiper asal Belgia ini malah merendah. Ia mengatakan bahwa hal itu memang sudah jadi tugasnya.

"Saya senang untuk membantu tim jika diperlukan, itu tugas saya. Semua orang melakukan pekerjaan mereka untuk tim untuk mendapatkan hasilnya," ujarnya pada Sky Sports News.

"Kami sudah melakukannya dalam dua pertandingan terakhir dan kami harus terus mempertahankannya dan meneruskannya," tegas Mignolet.

Hasil ini membuat The Reds mengoleksi 66 poin dari 33 laga dan membuat mereka bertahan di posisi ketiga klasemen sementara EPL. Mereka unggul dua poin dari Manchester City yang ada di posisi empat yang baru bermain 32 kali.

Meski terancam disalip oleh tim asuhan Josep Guardiola tersebut, namun Mignolet mengaku tidak memperdulikannya. Ia hanya fokus pada penampilan Liverpool saja.

"Anda melihat tim lain menang, namun kita harus berkonsentrasi pada permainan kami dan terus mengambil hasil," pungkasnya.

(sky/dim)