
Mantan pemain Liverpool dan Wigan sering dimainkan di posisi melebar di dua laga pra-musim The Blues dan berharap manajer Antonio Conte terus mempertahankan keputusan tersebut.
"Itu benar-benar merupakan posisi saya, terus berada di sisi melebar dan sering berada di situasi satu lawan satu, yang bisa saya hadapi dengan baik. Mirip dengan apa yang saya mainkan di Wigan dan saya menikmati dua pertandingan tersebut. Sebagai winger, anda ingin melewati para bek dan membuat situasi sulit untuk mereka," tutur Moses di laman resmi klub.
Chelsea akan menghadapi Real Madrid dan AC Milan di laga pra-musim mereka berikutnya, namun menurut Moses sang manajer tidak mempersiapkan tim dengan cara yang berbeda.
"Tidak ada yang berubah dari Austria. Kami hanya terus bekerja keras untuk memastikan kami lebih fit di awal musim. Semua orang terlihat dalam kondisi bagus, semua orang ingin bekerja keras dan kami antusias, kami punya manajer baru dan kami ingin bekerja sekeras mungkin."
"Saya kembali untuk memulai pra-musim lebih awal dengan pemain yang dipinjamkan ke tim lain musim lalu, dan itu sangat membantu. Jujur, saya hanya ingin menikmati semuanya. Saya ingin fans tahu saya bermain bagus untuk klub. Saya ingin bekerja keras dan memastikan kami menang."
"Kami sudah memainkan dua laga sejauh ini, dan kami masih harus mengasah kebugaran kami, kami sudah dinanti pertandingan melawan Liverpool, yang akan bagus untuk kami." [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Juli 2016 23:04
-
Asia 25 Juli 2016 22:26
-
Liga Inggris 25 Juli 2016 22:06
-
Liga Italia 25 Juli 2016 19:30
-
Liga Spanyol 25 Juli 2016 15:43
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...