Ini Perbedaan Mencolok La Liga dan Premier League versi Varane

Ini Perbedaan Mencolok La Liga dan Premier League versi Varane
Aksi duel udara Raphael Varane pada laga pekan ke-4 Premier League 2021/2022 melawan Newcastke, Sabtu (11/9/2021) malam WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Bek Manchester United, Raphael Varane mengungkapkan perbedaan La Liga dan Premier League. Ia mengakui Premier League memiliki intensitas yang jauh lebih tinggi dibandingkan La Liga.

Varane bisa dikatakan kenyang asam garam bermain di La Liga. Ia menghabiskan sembilan tahun membela Real Madrid di kasta tertinggi sepak bola Spanyol itu.

Di musim panas ini, Varane memutuskan menjajal tantangan baru dalam karirnya. Sang bek memutuskan pindah ke Inggris untuk bergabung dengan Manchester United.

Varane mengakui bermain di Inggris sangat berbeda dengan bermain di Spanyol. "Ini tantangan yang baru bagi saya," ujar Varane kepada Premier League World.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Intensitas Tinggi

Varane mengakui harus melakukan sejumlah perubahan dalam permainannya. Karena ia menyebut Premier League jauh lebih intens daripada La Liga.

"Premier League adalah kompetisi yang sangat berbeda dan membutuhkan mentalitas yang berbeda pula. Ini pengalaman yang baru bagi saya, sehingga saya sangat antusias bermain di sini,"

"Saya rasa gaya bermain di sini sangat berbeda [dibandingkan dengan Spanyol], ritme permainannya sangat berbeda. Saya juga harus selalu waspada karena intensitas di sini sangat tinggi,"

2 dari 4 halaman

Bisa Lebih Baik

Varane mengaku belum terlalu puas dengan performanya sejauh ini. Ia yakin ia bisa berkontribusi lebih banyak bagi Setan Merah.

"Saya rasa saya bisa bermain lebih baik dari saat ini. Saya hanya ingin membantu tim ini,"

"Saya ingin memberikan yang terbaik di atas lapangan, karena itu tujuan dan juga mentalitas saya," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Laga Berikutnya

Setelah jeda internasional, Manchester United akan menjalani periode neraka.

Periode itu diawali dengan laga tandang ke markas Leicester City pada hari Sabtu (17/9/2021).