Ini Penyebab MU Kalah dari Crystal Palace versi Donny van de Beek

Ini Penyebab MU Kalah dari Crystal Palace versi Donny van de Beek
Manchester United vs Crystal Palace di pekan kedua Premier League 2020/2021 (c) AP Photo

Bola.net - Gelandang Manchester United, Donny van de Beek mengutarakan penyebab timnya kalah dari Crystal Palace. Ia menilai timnya memainkan tempo yang terlalu lambat sehingga itu membuat Palace bisa mengatur pertahanan mereka.

Manchester United harus menelan kekalahan di laga perdana mereka di EPL. Menjamu Crystal Palace di Old Trafford, MU kalah dengan skor 3-1.

Pada laga itu, United memang tampil dominan dalam penguasaan bola. Namun mereka kesulitan menembus pertahanan Palace dan mereka keteteran saat sang tamu melepaskan serangan balik.

Van de Beek menilai MU kalah karena mereka bermain terlalu lambat. "Ya, hari ini kami bermain terlalu lambat," ujar Van de Beek kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Terlalu Lama

Van de Beek menilai bahwa melawan tim yang bermain pragmatis seperti Palace, MU seharusnya memainkan tempo yang cepat.

Namun karena MU bermain terlalu lambat, maka itu membuat Palace bisa menyolidkan pertahanan mereka sehingga MU kesulitan mencetak gol.

"Kami terlalu lama membawa bola dan ketika menghadapi tim seperti Crystal Palace, kami harus mempercepat permainan untuk menciptakan sesuatu. Hari ini kami memang tidak cukup baik."

2 dari 3 halaman

Harapan Mati

Van de Beek mengaku bahwa sebenarnya timnya sudah mulai menaikan tempo terutama setelah ia mencetak gol.

Namun gol kedua Wilfred Zaha di laga itu sukses membunuh mental United sehingga mereka kalah.

"Setelah saya mencetak gol, kami menguasai bola dan mereka [Palace] terlihat ketakutan. Namun setelah beberapa menit, mereka mengubah kedudukan menjaid 3-1 dan itu bukan sesuatu yang kami inginkan." ujarnya.