Ini Momen Kunci Leicester City Bekuk Liverpool

Ini Momen Kunci Leicester City Bekuk Liverpool
Selebrasi Islam Slimani usai membobol gawang Liverpool (c) EFL

Bola.net - - Pelatih Leicester City, Craig Shakespeare baru-baru ini membeberkan momen penting di balik keberhasilan timnya mengalahkan Liverpool dini hari tadi. Shakespeare menyebut ditarik keluarnya Philippe Coutinho membuat timnya berhasil menjegal langkah tim asal Merseyside tersebut.

Pada dini hari tadi, perjalanan Liverpool di Carabaou Cup harus terhenti. Mereka tersingkir di babak ketiga Carabao Cup setelah dikalahkan Leicester City dengan skor 2-0.

Liverpool sendiri sejatinya mendominasi jalannya pertandingan terutama selama babak pertama berlangsung. Namun kubu The Foxes berhasil mengoptimalkan permainan mereka sehingga mereka mencuri dua gol di babak kedua.

Philippe CoutinhoPhilippe Coutinho

Shakespeare mengakui bahwa ditariknya Coutinho di saat jeda membuat timnya semakin leluasa untuk menekan Liverpool." Kami tahu bahwa kami harus menyusun ulang strategi kami di jeda pertandingan," ujar Shakespeare kepada Sky Sports.

"Kami tahu bahwa ditariknya Philippe Coutinho di saat jeda akan menjadi keuntungan bagi kami. Kami mengatakan kepada pemain kami untuk bermain lebih agresif di babak kedua."

"Kami meminta mereka untuk semakin berani menghadapi Liverpool dan bermain lebih tajam. Memasukan Shinji [Okazaki] menjadi perbedaan bagi kami, karena dia bermain dengan antusiasme, hasrat dan juga ketajaman yang bagus." tutup mantan asisten Claudio Ranieri tersebut.