
Bola.net - - Klub La Liga, Atletico Madrid nampaknya masih bernafsu untuk memulangkan Diego Costa pada musim panas nanti. Mereka disebut akan meminjamkan sang pemain ke Tiongkok sebelum menggunakan jasanya secara penuh pada bulan Januari nanti.
Striker berusia 28 tahun itu baru-baru ini mengonfirmasi bahwa ia akan meninggalkan Chelsea pada musim panas ini. Ia menyebut sudah tidak masuk dalam rencana Antonio Conte sehingga ia dipersilahkan hengkang dari Stamford Bridge pada musim depan.
Striker Timnas Spanyol ini secara terbuka mengakui bahwa ia ingin pulang ke Atletico Madrid pada musim panas ini. Namun masalahnya adalah Atletico masih terkena sanksi Embargo transfer, yang membuat mereka tidak bisa mendaftarkan pemain baru hingga Januari 2018 mendatang.
Diego Costa
Menurut laporan yang dilansir Evening Standart, kubu Atletico Madrid dikabarkan tertarik untuk memulangkan Diego Costa musim depan. Namun mereka masih dilematis untuk mendatangkan Costa mengingat sanksi embargo tersebut.
Namun kubu Los Rojiblancos dikabarkan sudah mendapat solusi untuk transfer tersebut. Mereka kabarnya akan tetap membeli Costa pada musim panas nanti, lalu mereka akan pinjamkan Costa ke klub Tiongkok selama setengah musim.
Dengan dipinjamkannya Costa ke Tiongkok, maka sang striker bisa membela Atletico di Liga Champions musim depan. Selain itu kondisi sang pemain tetap terjaga karena bermain secara rutin di Tiongkok.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 9 Juni 2017 23:07
-
Liga Inggris 9 Juni 2017 20:59
-
Liga Spanyol 9 Juni 2017 19:07
-
Liga Inggris 9 Juni 2017 18:14
-
Liga Inggris 9 Juni 2017 17:45
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...