Ini Kata Wenger tentang Pemain Baru MU Henrikh Mkhitaryan

Ini Kata Wenger tentang Pemain Baru MU Henrikh Mkhitaryan
Henrikh Mkhitaryan Resmi Jadi Pemain MU (c) Manchester United
- Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengakui bahwa dirinya fans pemain Manchester United Henrikh Mkhitaryan. Menurutnya, penggawa baru Setan Merah tersebut akan memberikan dampak dalam tim Jose Mourinho.


MU mendatangkan Mkhitaryan pada musim panas ini dari Borussia Dortmund dengan harga 26 juta pounds. Sejauh ini, gelandang 27 tahun tersebut selalu turun sebagai pemain pengganti di empat laga yang semuanya menang.


"Dia adalah gelandang yang sangat bagus tapi tahun lalu adalah tahun pertama di mana ia bisa mencetak gol," puji Wenger pada Mkhitaryan seperti dikutip Daily Express.  


"Saya kira ia mencetak 10 gol di Bundesliga [sebenarnya 11 gol] itu membuatnya semakin menjadi pemain berbahaya," lanjutnya.  


"Ia akan memberikan sesuatu pada Man United," tandas pelatih asal Prancis tersebut. [initial]

 (exp/shd)