Ini Alasan Mourinho Tak Bawa Rooney untuk Hadapi Sunderland

Ini Alasan Mourinho Tak Bawa Rooney untuk Hadapi Sunderland
Wayne Rooney (c) AFP

Bola.net - - Jose Mourinho menjelaskan kenapa Wayne Rooney tak masuk dalam skuat Manchester United ketika menghadapi Sunderland di Old Trafford, Senin . Ternyata, kapten The Red Devils harus dicoret dari daftar skuat karena mengalami cedera ketika menjalani latihan jelang pertandingan.

"Jose Mourinho menjelaskan Wayne Rooney merasakan sesuatu ketika menjalani latihan kemarin dan diputuskan yang terbaik ia tak bermain hari ini," demikian pernyataan yang disampaikan Mourinho via akun Twitter resmi MU.

Ketika menghadapi Tottenham lalu, Rooney hanya duduk di bangku cadangan sepanjang pertandingan. Namun setelah itu, pemain 31 tahun tersebut selalu bermain sejak menit awal.

Berikut ini 18 pemain Manchester United untuk menghadapi Sunderland:

Manchester United: De Gea, Valencia, Jones, Rojo, Blind, Carrick, Herrera, Pogba, Mata, Lingard, Ibrahimovic

Pengganti: Romero, Darmian, Smalling, Fellaini, Mkhitaryan, Martial, Rashford.

(mufc/shd)