Ini Alasan Mourinho Mainkan Rashford Sebagai Winger

Ini Alasan Mourinho Mainkan Rashford Sebagai Winger
Marcus Rashford Merayakan Golnya Ke Gawang Hull City (c) Ist
- Pelatih Manchester United, Jose Mourinho baru-baru ini membeberkan alasannya menggeser posisi Marcus Rashford menjadi Winger pada laga kontra . Mou menyebut pemain 18 tahun tersebut mengalami kram sebelum pertandingan sehingga ia ditakutkan tampil kurang maksimal pada laga tersebut.


Rashford sendiri kembali tampil sebagai starter pada laga kontra Liverpool dini hari tadi. Pada pertandingan tersebut ia dimainkan pada posisi Winger Kiri, di mana ia menemani Ander Herrera dan Ashley Young yang bermain di belakang Zlatan Ibrahimovic.


Mourinho sendiri sejatinya ingin memainkan Rashford sebagai pemain no 10 namun rencana itu tidak terlaksana karena sang pemain mengalami kram. "Tim ini selalu bermain dengan nyaman namun kami tampil kurang tajam pada saat berada dalam posisi menyerang" beber Mourinho kepada BBC.


"Pada saat itu, saya sempat berpikir untuk memainkan Rashford di posisi Pogba yaitu di belakang Zlatan. Namun sayang anak ini terkena kram sehingga saya harus memainkannya melebar" tandas The Special One. [initial]


 (bbc/dub)