Ini Alasan Mourinho Mainkan Mata, Bukan Mkhitaryan

Ini Alasan Mourinho Mainkan Mata, Bukan Mkhitaryan
Mourinho dan Mata (c) FA
- Jose Mourinho menjelaskan mengapa ia membuat keputusan mengejutkan dan memutuskan menurunkan Juan Mata sebagai starter, alih-alih pemain anyar Henrikh Mkhitaryan di laga pembuka liga melawan Bournemouth.


Manajer Portugal menarik Mata di laga Community Shield, meski pemain Spanyol baru masuk sebagai pemain pengganti, yang lantas memancing spekulasi mengenai masa depan sang gelandang di klub.


Mourinho juga merupakan manajer yang menjual Mata ke United ketika ia masih jadi bos Chelsea, yang berarti ada banyak pihak menduga ia bakal kembali melepas sang gelandang di musim panas.


Namun demikian, Mourinho kemudian seolah membantah rumor tersebut belum lama ini.


"Satu hal yang ingin saya bahas adalah orang-orang menulis sebuah cerita, namun ada hal lain yang dinamakan realita," tutur Mourinho pada Sky Sports.


"Juan adalah pemain yang bagus, seorang pemain yang berpengalaman di Premier League, dan saya mempercayainya setiap ia bermain. Saya tahu apa yang bisa ia berikan pada saya dan apa yang tidak bisa ia berikan. Ia bisa memberikan begitu banyak untuk tim saat ini." [initial]


 (sky/rer)