
Bola.net - - Bek Liverpool Joel Matip mengaku ia sering menggiring bola jauh ke depan karena terdorong oleh keinginannya untuk membantu rekan-rekannya di area pertahanan lawan.
Matip bukan pilihan pertama Jurgen Klopp di lini pertahanan Liverpool. Ia jadi sering main menyusul cederanya Joe Gomez dan Dejan Lovren.
Matip tampil apik bersama Virgil Van Dijk di lini belakang. Namun ia juga memiliki nilai lebih.
Advertisement
Ia sempat beberapa kali beraksi menggiring bola dari lini pertahanan, melalui garis tengah dan melewati beberapa pemain lawan hingga mendekati area kotak penalti musuh. Aksi itu kadang cukup manjur untuk memecah pertahanan ketat lawan.
Enjoy
Matip mengaku ia berharap bisa membantu rekan setimnya dengan aksinya itu. Bek asal Kamerun itu juga sangat menikmati aksinya tersebut.
"Saya seorang bek tetapi saya sangat menikmati memiliki bola di semua situasi," Matip mengatakan kepada Liverpoolfc.com.
"Kami menguasai bola cukup sering dan saya mencoba membantu rekan tim saya dan mencoba melakukan sesuatu agar tim bisa menciptakan sesuatu. Saya sangat menikmatinya. Saya pikir tidak buruk jika Anda menikmati cara Anda bermain," tuturnya.
Restu Klopp
Matip menambahkan, ia tidak melakukan aksi itu seenaknya sendiri. Ia melakukannya karena mendapat restu juga dari Klopp.
Ia juga mengatakan aksi itu harus diperhitungkan secermat mungkin. Jika situasi tidak memungkinkan dan bisa membahayakan pertahanan, maka ia tak akan berani melakukannya.
"Ketika saya masih muda saya mencoba bermain dari belakang. Saya pikir itulah cara saya, cara saya bermain. Kadang-kadang itu membantu dan saya berharap itu akan membantu tim kami," terangnya.
"Mungkin saya seharusnya tidak melakukannya setiap beberapa menit tetapi saya pikir ia [Klopp] mempercayai saya. Jika saya masuk dan risikonya tidak terlalu tinggi dan saya dapat membantu tim maka itu membantu," tandas Matip.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 April 2019 19:00
-
Liga Inggris 25 April 2019 18:40
-
Liga Inggris 25 April 2019 15:02
Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Huddersfield Town
-
Liga Inggris 25 April 2019 15:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...