Ings: The Reds Ingin Selamatkan Rodgers dari Pemecatan

Ings: The Reds Ingin Selamatkan Rodgers dari Pemecatan
Danny Ings (c) AFP
Bola.net - Danny Ings menyatakan pemain Liverpool ingin menyelamatkan Brendan Rodgers dari ancaman pemecatan. Di laga selanjutnya yang akan dijalani The Reds, para pemain ingin memastikan kemenangan.

Rodgers tengah dalam tekanan karena penampilan Liverpool yang tak kunjung membaik meskipun sudah jutaan dana dihabiskan untuk membeli pemain pada bursa transfer kemarin. Hingga pekan keenam Premier League, Liverpool baru menang dua kali sehingga tercecer di peringkat 13 klasemen.

Akhir pekan ini, Liverpool akan menghadapi Aston Villa sebelum menjalani laga derby lawan Everton pada pekan kedelapan. Ings ingin membatu tim meraih kemenangan untuk meringankan beban pelatih.

"Pelatih masih sama seperti ketika saya pertama kali datang ke sini," tutur Ings seperti dilansir Daily Mirror.

"Pemain hanya bisa menjalani laga seperti sebelumnya; sebagai tim pemenang. Itulah yang bisa kami lakukan untuk pelatih. Kami harus meraih kemenangan untuknya dan untuk kami agar tetap melaju," tandasnya. [initial]

 (mir/shd)