
Bola.net - - Playmaker Manchester United, Andreas Pereira angkat bicara mengenai keinginan Jose Mourinho memulangkannya pada bulan Januari nanti. Pereira mengaku tidak mengetahui keinginan Mourinho tersebut, di mana ia ingin menghabiskan musim ini bersama Valencia.
Jelang ditutupnya bursa transfer musim panas ini, Andreas Pereira memutuskan untuk pergi dari Old Trafford untuk sementara. Ia memutuskan untuk bergabung dengan Valencia sebagai pemain pinjaman untuk satu musim ke depan.
Kepergian Pereira ini sempat membuat Jose Mourinho kesal. Sang pelatih menyebut ia ingin menggunakan tenaga Pereira sehingga ia menyebut ada kemungkinan baginya untuk menarik Pereira dari masa peminjaman pada bulan Januari nanti.
Andreas Pereira
Namun Pereira sendiri mengaku bahwa ia lebih ingin menghabiskan musim ini bersama Valencia. "Saya hanya ingin fokus kepada Valencia," ujar Pereira kepada Marca.
"Saya ingin berada di sini untuk membantu Valencia sepanjang tahun, namun saya tidak tahu apa yang diinginkan United di masa depan. Saya hanya ingin melakukan yang terbaik di Valencia."
"Saya tidak tahu mengenai klausul itu [Penarikan di Bulan Januari] di antara kedua klub. Di awal saya diberitahu bahwa saya akan bermain bagi klub ini selama satu musim dan saya tidak mengetahui keberadaan klausul tersebut." tandas pemain kelahiran Belgia tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 September 2017 22:35
-
Liga Eropa UEFA 15 September 2017 21:45
-
Liga Champions 15 September 2017 20:15
-
Liga Inggris 15 September 2017 18:28
-
Liga Inggris 15 September 2017 16:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...