Incar Juara, Hoddle Sebut Arsenal Butuh Dua Pemain Baru Lagi

Incar Juara, Hoddle Sebut Arsenal Butuh Dua Pemain Baru Lagi
Skuat Arsenal (c) AFP
Bola.net - Eks pemain Tottenham, Glenn Hoddle, menilai bahwa setelah membeli Petr Cech Arsenal butuh dua pemain berkualitas lagi agar bisa membawa mereka menjadi juara Premier League.

Cech resmi menyeberang dari Stamford Bridge ke Emirates Stadium pada hari Senin (29/06) lalu. Kedatangan kiper asal Ceko itu pun langsung membuat banyak pihak menyebut The Gunners sebagai salah satu kandidat juara Premier League musim depan.

Akan tetapi, penilaian itu tak sepenuhnya diamini oleh Hoddle. Pria yang juga pernah menjadi manajer timnas Inggris ini menilai, The Gunners sejatinya masih butuh tambahan dua pemain berkualitas lagi untuk bisa merealisasikan mimpi juara tersebut.

"Arsenal sudah berhasil memulai membangun tulang punggung timnya (dengan transfer Cech). Akan tetapi, saya rasa mereka masih butuh dua pemain lagi," cetus Hoddle pada Zap Sports.

"Jika saya adalah fan Arsenal, dan saya bukan penggemar mereka, saya akan merasa sangat bahagia saat ini dengan pembelian (Cech) tersebut," tutupnya. [initial]

 (zas/dim)