Imbangi Arsenal, Manajer Leicester Anggap Ball Possession Bukan Penentu

Imbangi Arsenal, Manajer Leicester Anggap Ball Possession Bukan Penentu
Nigel Pearson (c) Leicester
Bola.net - Manajer Leicester City, Nigel Pearson memberikan pendapatnya terkait keberhasilan timnya menahan imbang tim kuat Arsenal 1-1 di King Power Stadium (31/08). Menurut Pearson, hasil tersebut membuktikan bahwa penguasaan bola bukanlah hal penentu dalam pertandingan sepakbola.

"Saya tahu bahwa kami tak lagi tampil mendominasi seperti saat tampil di Championship, namun kami berhasil menciptakan peluang dan memaksimalkannya sebaik mungkin," ucap pria 51 tahun ini seperti dilansir situs resmi klub.

"Arsenal memang unggul dalam penguasaan bola dan menciptakan lebih banyak peluang. Namun saya pikir kami bermain lebih rapat dari yang publik perkirakan. Kami menunjukkan kedisiplinan yang dibutuhkan untuk menyerang, karena setiap laga di kompetisi ini berlangsung sangat ketat."

Dalam laga tersebut, The Gunners unggul terlebih dahulu lewat gol Alexis Sanchez sebelum The Foxes menyamakan kedudukan lewat Leonardo Ulloa. (lc/mri)