Imbang, Lampard Sebut Peluang Juara City Tetap Terbuka

Imbang, Lampard Sebut Peluang Juara City Tetap Terbuka
Frank Lampard. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester City Frank Lampard menegaskan bahwa timnya masih masuk dalam perburuan gelar Premier League meski gagal memangkas jarak dengan pimpinan klasemen Chelsea.

City hanya meraih imbang 1-1 saat berkunjung ke markas The Blues di Stamford Bridge. Dengan demikian pasukan Jose Mourinho saat ini masih tetap unggul lima angka dari The Citizens.

"Hasil imbang tetap membuat liga berjalan. Chelsea jelas favorit [untuk titel juara] karena mereka unggul lima poin saat ini, tetapi hari ini, kita melihat dua tim sama bagusnya," ujar Lampard di situs resmi klub.

"Ini tidak mengubah apa pun [dalam perburuan gelar] dan Chelsea akan senang dengan itu, tapi kami tidak bisa terlalu kecewa. Liga masih panjang dan masih banyak poin yang bisa diperebutkan."[initial]

 (mcfc/ada)