Ikut Bobol Gawang MU, Cahill Bergembira Ria

Ikut Bobol Gawang MU, Cahill Bergembira Ria
Gary Cahill (c) AFP
- Defender sentral , Gary Cahill, mengaku ikut senang bisa mencetak gol kala timnya menjamu Manchester United di Stamford Bridge hari Minggu (23/10) ini.


Chelsea tampil perkasa di pertandingan matchday 9 tersebut. Pasukan Antonio Conte itu sukses menghajar tim asuhan Jose Mourinho itu dengan skor telak 4-0. Empat gol The Blues dibagi rata empat pemain, masing-masing Pedro Rodriguez, Gary Cahill, Eden Hazard serta N'Golo Kante.


Usai pertandingan tersebut, Cahill pun mengaku dirinya senang bisa ikut mencatatkan namanya di papan skor. Namun ia menegaskan bahwa hal yang paling penting baginya adalah membawa The Blues meraih tiga poin.


"Saya tidak akan gagal mencetak gol dari titik itu," seru Cahill pada Sky Sports.


"Saya senang bisa ikut mencetak gol. Itu adalah momen yang layak dalam permainan," ujar bek 30 tahun ini.


"Performa yang diiringi oleh raihan tiga poin adalah hal yang paling menyenangkan," tutupnya. [initial]


 (sky/dim)