Iheanacho: Saya Masih Belajar, Tak Boleh Terlena

Iheanacho: Saya Masih Belajar, Tak Boleh Terlena
Kelechi Iheanacho (c) AFP
- Kinerja penyerang muda Manchester City, Kelechi Iheanacho memang sangat bagus sepanjang musim ini. Penyerang asal Nigeria itu menjadi pilihan utama Josep Gaurdiola jika Sergio Aguero sedang berhalangan tampil.


Namun meski mendapat banyak pujian, Ihenacho tetap ingin rendah hati. Ia terus fokus untuk belajar dan tak mau terlena dengan berbagai kata-kata indah yang ditujukan untuknya.


"Saya tak mau semua pujian itu menguasai saya karena saya masih harus belajar. Saya masih terus belajar, diam-diam melihat dan mendengar nasehat semua orang setiap hari. Saya tahu jika terus belajar, saya bisa meraih banyak hal hebat dalam karier saya," cetus Iheanacho kepada BBC Sport.


Iheanacho menambahkan bahwa ia belajar banyak dari para bintang Manchester City. Selain itu, ia juga terus bekerja keras untuk bisa mencapai level para bintang yang dikaguminya itu.


"INi adalah periode yang sangat progresif bagi saya di Manchester City. Bermain bersama apra bintang seperti Aguero atau Yaya Toure serta para pemain hebat lainnya membuat saya terus bekerja keras." [initial]


 (bbc/hsw)