Ibrahimovic: Siapa yang Cetak Gol Tak Jadi Soal

Ibrahimovic: Siapa yang Cetak Gol Tak Jadi Soal
Zlatan Ibrahimovic (c) ManUtd
- Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, berkeras bahwa tidak masalah siapa yang akan mencetak gol, selama tim bisa meraih kemenangan.


Ibrahimovic meneruskan rekor impresifnya di laga debut, ketika United menang 3-1 atas Bournemouth kemarin, dan juga sebelumnya mencetak gol di debutnya di Serie A, La Liga, Ligue 1, dan Liga Champions.


Namun demikian, pemain berusia 34 tahun belum lama ini menolak untuk mengatakan bahwa gol yang ia cetak amat penting dan ia merendah dengan mengatakan hanya ingin membantu tim.


"Saya mencoba untuk melakukan pekerjaan saya dan membantu tim. Tujuan utama adalah untuk menang dan bagus jika saya bisa mencetak gol, namun semuanya sama pentingnya, tak peduli siapapun yang mencetak gol," tutur Ibrahimovic pada Sky Sports News.


Ibrahimovic juga mencetak gol di laga debutnya bersama Juventus, Inter Milan, Barcelona, dan PSG. [initial]



 (sm/rer)