Ibrahimovic Akan Pimpin MU Raih Juara

Ibrahimovic Akan Pimpin MU Raih Juara
Zlatan Ibrahimovic (c) MUFC
- Mantan pelatih yang pernah bekerja sama dengan Zlatan Ibrahimovic, Paul Clement yakin mantan anak asuhnya tersebut akan mengantarkan Manchester United menjadi juara.


Clement pernah pekerja sama dengan Ibrahimovic selama satu tahun di PSG. Waktu itu, mantan pelatih Derby tersebut menjadi asisten Carlo Ancelotti. Pada musim 2012/13, PSG sukses menjadi juara liga Prancis setelah 19 tahun puasa gelar. Ibrahimovic sendiri mencetak 41 gol di semua kompetisi bersama klub dan timnas Swedia sepanjang musim tersebut.


Musim depan, pemain 34 tahun tersebut akan membela MU dengan kontrak satu tahun. Melihat pengaruh yang diberikan, Clement yakin Ibra akan memimpin MU meraih gelar.


"Ibra pemain yang sangat bagus. Ia membuat semua orang semangat, para staf dan pemain," ujar Clement seperti dikutip Mirror.


"Ia enak diajak kerja sama, [kemampuannya] sulit dipercaya dan sangat profesional. Saya punya kenangan manis selama bersamanya," terangnya. [initial]

 (mir/shd)