
Bola.net - Ibrahima Konate akhirnya merasakan rasanya bermain di Anfield bersama Liverpool. Dia mengatakan bermain di stadion kebanggaan The Reds itu sangat luar biasa.
Liverpool baru saja mengalahkan Osasuna dalam laga pra musim yang digelar pada hari Selasa (10/8/2021) dini hari WIB. Bermain di Anfield, The Reds menang dengan skor 3-1.
Gol dari Liverpool berasal dari bunuh diri Jesus Areso di menit 40 dan sontekan Roberto Firmino di menit 21 dan 41. Sedangkan gol dari Osasuna dikemas oleh Kike pada menit ke-70.
Advertisement
Konate bermain sejak menit awal dalam pertandingan ini. Namun, bek tengah asal Prancis tersebut digantikan Ben Davies pada menit ke-80.
Bermain di Anfield
Sekitar 40.000 penggemar Liverpool berada di dalam stadion Anfield. Konate mengaku sangat senang bisa bermain di depan pendukung The Reds.
“Sejujurnya, saya tidak memiliki kata-kata untuk menjelaskan perasaan saya ketika saya pertama kali menginjakkan kaki di lapangan,” kata Konate kepada Liverpoolfc.com.
"Ini luar biasa dan saya sangat senang memiliki pertandingan pertama saya di Anfield dengan para penggemar.
“Hari ini luar biasa. Saya tidak bisa membayangkan stadion di Premier League atau Liga Champions.”
Performa Konate
Laga melawan Osasuna merupakan laga ujicoba terakhir Liverpool sebelum bertarung di Premier League. Konate mengaku cukup puas dengan performa dirinya meski hanya bermain selama 80 menit.
“Saya pikir kami bermain sangat bagus bersama dan ini adalah [hal] yang paling penting. Saya senang dengan performa saya," lanjutnya.
“Itu adalah pertandingan persahabatan terakhir, pertandingan terakhir pra-musim – sekarang Premier League akan dimulai [pada] Sabtu dan saya sangat bersemangat untuk momen ini.”
Pra-musim Liverpool
Pemain berusia 22 tahun tersebut juga sangat menikmati pra-musim pertamanya bersama Liverpool.
“Kami bersama-sama selama empat minggu; agak sulit karena kami berada di hotel, tetapi itu sangat bagus karena kami memiliki suasana yang sangat baik dengan tim,” sambungnya.
“Sekarang saya berharap kami siap untuk Premier League dan musim ini.”
Sumber: Liverpool
Baca Juga:
- Liverpool Diyakini Bisa Juara Premier League Musim 2021/22, Sepakat?
- Prediksi EPL 2021/2022: Chelsea Favorit Juara, Liverpool Mengkhawatirkan
- Harapan Klopp Jelang Awal Musim Liverpool: Semoga Semua Fit!
- Liverpool Hajar Osasuna, Klopp: Counter-Pressing Nih!
- Segini yang Harus Dibayar Liverpool dan Barcelona Jika Mau Rekrut Renato Sanches
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Agustus 2021 22:30
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Osasuna di Vidio
-
Liga Inggris 9 Agustus 2021 21:43
Kabar Buruk Untuk Liverpool, Ini Kata Trent Soal Cedera Robertson
-
Liga Champions 9 Agustus 2021 21:31
-
Liga Inggris 9 Agustus 2021 20:05
-
Liga Inggris 9 Agustus 2021 10:20
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...