Ibra Siap Jadi Mentor Bagi Striker Muda Manchester United

Ibra Siap Jadi Mentor Bagi Striker Muda Manchester United
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Penyerang anyar Manchester United, Zlatan Ibrahimovic bersedia untuk membantu para penyerang muda Setan Merah menjadi penyerang yang lebih baik di masa depan. Ibra menyebut ia mendapat banyak bantuan saat masih muda, dan saat ini adalah waktu yang tepat untuk menjadi mentor bagi para pemain-pemain muda MU.


Ibrahimovic sendiri menjadi rekrutan ketiga Manchester United pada musim panas ini. Ia didatangkan sebagai Free Agent dari Paris Saint Germain setelah ia tidak memperpanjang kontrak dengan juara Liga Prancis tersebut.


Ibra yang saat ini berusia 34 tahun percayaq bahwa ia bisa menjadi mentor yang baik bagi striker-striker muda United. "Saya bisa memberikan banyak hal kepada para striker muda" beber Ibrahimovic kepada Sky Sports.


"Saya sudah berada dalam kondisi tertinggi selama 10-15 tahun. Saya sudah bermain di banyak klub besar yang banyak diimpikan oleh para pemain dan saya selalu meraih gelar di klub tersebut."


"Saya sudah bermain dengan banyak bintang besar, Pemain-pemain top, pemain-pemain berkualitas dan mereka yang menjadikan saya seperti ini saat saya seperti saat ini"


"Saya sudah mendapat banyak bantuan dari pemain-pemain top dunia. Saya ingat ketika saya di Juventus di mana banyak bintang di sana. Saya mengamati sikap mereka, cara berlatih mereka, bagaimana mereka bersikap profesional, dan cara mereka makan. Saya belajar banyak detail kecil dari mereka dan memulai untuk melakukannya, dan saya menjadi salah satu di antara mereka" tutup top skorer Ligue 1 musim lalu tersebut.[initial]


 (sky/dub)