HT Review: Dua Gol Eto'o Bawa Chelsea Unggul

HT Review: Dua Gol Eto'o Bawa Chelsea Unggul
Samuel Eto'o (c) AFP
Bola.net - Dua gol Samuel Eto'o mengantar Chelsea untuk sementara unggul 2-0 atas Manchester United, di Stamford Bridge, Minggu (19/01) malam.

Pada laga tersebut, pelatih Chelsea, Jose Mourinho melakukan beberapa perubahan dalam starting line up. Kembalinya Branislav Ivanovic membuat Cesar Azpilicueta kembali digeser ke posisi bek kiri untuk menggantikan Ashley Cole yang kembali dicadangkan.

Perubahan juga terjadi di lini tengah di mana David Luiz diturunkan sebagai gelandang bertahan menemani Ramires. Sedangkan posisi ujung tombak dipercayakan kepada Samuel Eto'o.

Sementara itu, Setan Merah yang tak dapat diperkuat Wayne Rooney dan Robin van Persie mengandalkan Adnan Januzaj dan Danny Welbeck di lini depan.

Dua menit pertandingan berjalan, United menebar ancaman. Ashley Young yang melakukan penetrasi mampu melepaskan tendangan keras mendatar yang mengarah ke gawang Chelsea. Beruntung Petr Cech mampu dengan cekatan menepis tendangan tersebut.

Usai peluang tersebut, pertandingan berjalan semakin seru. Setan Merah yang mengincar kemenangan untuk bangkit berusaha terus memberikan tekanan ke pertahanan Chelsea. Namun tak ada peluang emas yang mampu tercipta.

Tak tinggal diam, perlahan tapi pasti Chelsea mampu mengambil kendali permainan. Pada menit ke-17, Samuel Eto'o mampu membawa pendukung The Blues bersorak. Tendangan kaki kirinya yang sempat membentur kaki Michael Carrick gagal diantisipasi dengan baik oleh David de Gea. 1-0 tuan rumah memimpin.

Usai menciptakan satu gol, Chelsea semakin gencar memberikan ancaman. Beberapa peluang dari Oscar dan Ivanovic masih belum mampu dikonversi menjadi gol.

Sementara Manchester United sempat memberikan ancaman melalui tendangan keras Patrice Evra, Adnan Januzaj dan juga peluang emas dari Danny Welbeck yang masih mampu diantisipasi dengan baik oleh Petr Cech.

Jelang pertandingan babak pertama berakhir, Chelsea semakin di atas angin setelah Eto'o untuk kali kedua mampu mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan dari Gary Cahill. Skor 2-0 untuk keunggulan Chelsea pun bertahan hingga babak pertama usai.

Susunan pemain

Chelsea: Cech, Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta, Ramires, David Luiz, Willian, Oscar, Hazard, Eto’o.

Manchester United: De Gea; Rafael, Evans, Vidic, Evra; Valencia, Carrick, Jones, Young; Januzaj, Welbeck. (bola/dzi)