Hormati MU, Beckham Tolak Bermain di Premier League

Hormati MU, Beckham Tolak Bermain di Premier League
Becks. (c) AFP
Bola.net - Maha-bintang veteran asal Inggris, David Beckham mengatakan tidak ingin kembali ke Premier League pada tahun depan. Pasalnya, Becks ingin hormati Manchester United.

Akhir perjalanan karir pemain yang memiliki nama lengkap David Robert Joseph Beckham bersama LA Galaxy akan berakhir di akhir tahun nanti. Mantan pemain Manchester United ini enggan memperpanjang kontraknya di klub MLS tersebut.

Sejumlah klub Premier League seperti; West Ham, Tottenham dan QPR dikabarkan sangat ingin memakai jasa sang superstar di bulan januari, namun, Beckham tetap menolaknya.

"Saya merasa sangat beruntung, di umur ke-37, masih ada yang menawari saya bermain di klub mereka. Saya selalu berkata tidak ketika klub-klub Premier League menghampiriku. Saya ingin menghormati rekan-rekan di Manchester United." ujar Beckham seperti dilansir Daily Mail.

"Jadi, hal tersebut susah terealisasi. Tapi bukan berarti saya tidak akan kembali ke Inggris, karena anak-anak merindukan kakek dan neneknya." imbuh mantan pemain Real Madrid tersebut.[initial]

Liga Prancis - Beckham Bantah Didekati Monaco (dm/rdt)