Hina Puasa Gelar Arsenal, Mourinho Diberi Selamat Gooners

Hina Puasa Gelar Arsenal, Mourinho Diberi Selamat Gooners
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho mengaku ia justru mendapat ucapan selamat dari seorang penggemar Arsenal, usai dirinya menghina puasa gelar yang dialami oleh The Gunners selama 10 tahun.

Mourinho mengatakan bahwa tidak memenangkan liga selama 10 tahun jauh lebih membosankan, timbang permainan defensif yang diusung oleh Chelsea kala mereka bermain imbang tanpa gol di Emirates pekan lalu.

"Saya tidak yakin (jika semua fans berpikir permainan kami membosankan," tutur Mourinho pada The Mirror.

"Sejujurnya. Saya tidak yakin akan hal tersebut. Saya bertemu dengan seorang fans Arsenal pagi ini, seorang pria yang baik dan tinggal di sebelah saya, seorang fans Arsenal lebih dari 50 tahun dan ia memberi ucapan selamat atas konferensi pers saya dan mengatakan 'Itu benar-benar telak'," pungkasnya. [initial]

 (mir/rer)