Higuain Sepakat Gabung MU

Higuain Sepakat Gabung MU
Gonzalo Higuain (c) AFP
Bola.net - Gonzalo Higuain dikabarkan telah mencapai kata sepakat secara personal untuk bergabung dengan Manchester United di musim panas.

Striker Napoli tengah berencana hengkang dari Serie A di musim panas, dan kepindahan ke Premier League sudah menjadi pembicaraan di berbagai media beberapa pekan belakangan.

Arsenal dan Chelsea sempat dikaitkan dengan sang pemain, namun laporan Metro mengatakan bahwa United tiba-tiba muncul di perburuan Higuain dan yang bersangkutan kini sudah mencapai kata sepakat untuk datang ke Old Trafford.

Kontrak lima tahun sudah disodorkan klub pada eks Real Madrid, namun sejauh ini mereka masih belum mencapai kata sepakat soal nilai kompensasi dengan Napoli.

Higuain merupakan salah satu striker terbaik Eropa dan ia pindah ke Napoli usai mencetak 107 gol di 190 laga untuk Madrid. [initial]



 (met/rer)