Higuain: Musim Ini Akan Menyenangkan

Higuain: Musim Ini Akan Menyenangkan
Gonzalo Higuain. (c) AFP
Bola.net - Gonzalo Higuain tak menyesal meninggalkan sebesar Real Madrid dan memulai petualangan baru berseragam Napoli. Ia sangat yakin akan bisa meraih sukses di Italia.

Higuain bergabung ke Partenopei dari Los Blancos pada musim panas lalu. Tukang gedor asal Argentina itu menjadi andalan Rafael Benitez mengisi lini serang di San Paolo.

"Dalam satu musim ada saatnya mengalami periode sulit. Namun saya tak pernah khawatir sebab saya selalu percaya dengan kemampuan yang saya miliki," ujarnya pada Corriere dello Sport.

"Musim ini akan menyenangkan, lihat saja. Saya bahagia di sini dan ingin berterima kasih atas perhatian yang mereka tunjukkan pada saya," ungkapnya.

Sejauh ini Higuan telah mencetak 10 gol dari 17 laga bagi Napoli di semua ajang kompetisi. (foti/ada)