
Bola.net - - Penyerang baru AC Milan, Gonzalo Higuain, mengaku jika Chelsea tidak pernah ingin membelinya di bursa transfer musim panas. Jika ada yang tertarik, maka itu adalah Maurizio Sarri secara pribadi.
Chelsea selama ini kerap disebut ingin membeli Higuain. Namun, penyerang berusia 30 tahun pada akhirnya memang tidak pindah ke klub asal London tersebut.
Higuain memilih untuk pindah ke AC Milan saat meninggalkan Juventus. Milan mendatangkan Higuain dengan status pemain pinjaman hingga musim 2018/19 berakhir. Milan juga punya opsi untuk membelinya permanen.
Bagi pemain berjuluk El Pipita, pindah ke Milan adalah pilihan terbaik. Sebab, semua elemen di Milan sejak awal ingin mendatangkannya. Berbeda dengan yang terjadi di Chelsea.
Tak Diinginkan Chelsea
Higuain dan Sarri memang punya relasi yang bagus. Keduanya pernah bekerja sama saat di Napoli. Meskipun hanya satu musim, tapi hubungan mereka sangat fantastis. Tapi, Sarri tak cukup untuk bisa membawa Higuain ke Chelsea.
"Ketertarikan dari Sarri tentu saja hal yang hebat. Namun, dia satu-satunya orang yang ingin saya pindah ke Chelsea. Sebaliknya, semua orang di Milan ingin saya bergabung," buka Higuain.
"Bagi seorang pemain, itu adalah hal yang terbaik, ketika seorang orang ingin Anda bergabung. Itulah alasan mengapa saya pindah ke Milan," imbuh pemain 30 tahun.
Bermain dengan Biglia
Ada beberapa pemain yang sudah dikenal baik oleh Higuain, yang jadi bagian dari skuat Milan. Pepe Reina dia kenal saat bermain di Napoli. Tapi, satu yang spesial adalah Lucas Biglia.
"Saya sudah bermain dengan Biglia selama 10 tahun di timnas Argentina, saya mengenal Biglia dengan baik dan akan menyenangkan bisa kembali bermain dengannya," ucap Higuain.
Simak Video Menarik Ini
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Agustus 2018 23:02
-
Liga Inggris 3 Agustus 2018 15:45
Ikuti Jejak Frank Lampard, Petr Cech Juga Ingin Jadi Manajer
-
Liga Inggris 3 Agustus 2018 15:30
-
Liga Inggris 3 Agustus 2018 15:18
-
Liga Inggris 3 Agustus 2018 14:30
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...