Hidup Lagi Capek-capeknya Buat Liverpool, eh Salah Malah Tergiur Hijrah ke Arab Saudi

Hidup Lagi Capek-capeknya Buat Liverpool, eh Salah Malah Tergiur Hijrah ke Arab Saudi
Pemain Liverpool, Mohamed Salah (c) Official Twitter Liverpool FC

Bola.net - Di saat Liverpool sekarang ini sedang terpuruk, mereka mendapat kabar bahwa pemain bintangnya yakni Mohamed Salah membuka pintu bermain di Arab Saudi.

Liverpool bisa dikatakan sedang dalam kondisi kurang baik. Secara permainan, mereka masih belum menemukan racikan yang pas.

Lini belakang merka masih terlalu mudah ditembus. Hal tersebut terlihat jelas pada masa pramusim kemarin.

Masalah itu masih berlanjut sampai laga perdana di Premier League melawan Chelsea. Liverpool beruntung tak sampai kalah di laga yang digelar di Stamford Bridge tersebut.

1 dari 5 halaman

Liverpool Ditolak

Liverpool berusaha untuk membenahi kelemahan itu. Salah satu caranya adalah dengan mendatangkan gelandang bertahan.

Liverpool sempat membidik Moises Caicedo dari Brighton. Tapi Caicedo ternyata lebih memilih gabung Chelsea.

Liverpool kemudian membidik Romeo Lavia lagi dari Southampton. Namun ternyata Lavia juga lebih memilih gabung Chelsea.

2 dari 5 halaman

Salah Siap ke Arab Saudi

Kini Liverpool makin capek dan sedih. Sebab ada kabar bahwa Mohamed Salah kini membuka pintu untuk pindah ke Arab Saudi.

Kabar ini dilansir oleh Alkass, via Sportsmole. Mereka melaporkan Salah membuka pintu pindah ke Arab Saudi jika klub yang meminatinya mendapat lampu hijau dari Liverpool tentunya.

Kemudian ada juga laporan dari jurnalis bernama Rudy Galetti. Ia mengatakan Salah tak akan memaksakan transfer ke Arab Saudi kecuali jika klub peminatnya sudah mencapai persetujuan dengan Liverpool.

Salah sendiri sebelumnya telah meneken kontrak baru di Liverpool. Ia akan bertahan di klub tersebut sampai tahun 2025.

3 dari 5 halaman

Kata Agen Salah

Kata Agen Salah

Axel Disasi (kiri) dipepet Mohamed Salah di laga Chelsea vs Liverpool di pekan pertama Premier League 2023/2024 di Stamford Bridge, Minggu (13/08/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Ian Walton

Sebelumnya Mohamed Salah juga dikait-kaitkan dengan klub Arab Saudi. Ia dikabarkan diincar oleh Al Ittihad.

Akan tetapi rumor tersebut langsung dibantah oleh agen Salah, Ramy Abbas Issa. Ia menegaskan bahwa kliennya tetap berkomitmen penuh pada Liverpool.

"Jika kami mempertimbangkan untuk meninggalkan LFC tahun ini, kami tidak akan memperpanjang kontrak musim panas lalu. Mohamed tetap berkomitmen untuk LFC," tulis Issa di akun media sosialnya.

4 dari 5 halaman

Laga Liverpool Berikutnya

Pertandingan: Liverpool vs Bournemouth

Stadion: Anfield

Hari: Sabtu, 19 Agustus 2023

Kickoff: 21.00 WIB

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Liverpool terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Liverpool di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.