Hiddink Tak Punya Keluhan pada Matic

Hiddink Tak Punya Keluhan pada Matic
Nemanja Matic (c) AFP
- Bos , Guus Hiddink, berkeras ia bahagia dengan Nemanja Matic.


Hididink mengaku ia bahagia dengan pemain asal Serbia dan percaya bahwa yang bersangkutan bisa tampil lebih baik lagi dalam membantu serangan tim, serta melindungi barisan empat pemain bertahan di The Blues.


"Ketika Anda menghadapi banyak pertandingan, saya tidak hanya memikirkan 10 pemain dan satu orang penjaga gawang," tutur Hiddink pada Tribal Football.


"Hal tersebut tergantung pada permainan yang sedang berjalan, kadang Anda bisa bermain dengan dua orang gelandang, meski Matic bisa bermain lebih dari sekedar gelandang yang mengatur tempo permainan."


"Saya senang dengan komitmen yang ia tunjukkan dan cara dirinya membangun permainan dan bahkan menyerang. Saya tak hanya melihatnya sebagai gelandang bertahan."


Matic belakangan ini sempat dikabarkan tengah mempertimbangkan keberlangsungan karirnya di Chelsea. [initial]


 (tri/rer)