Hiddink Puji Semangat juang dan Sikap Anak Asuhnya

Hiddink Puji Semangat juang dan Sikap Anak Asuhnya
Chelsea (c) AFP
- Pelatih , Guus Hiddink memberikan pujian atas semangat juang yang ditunjukkan timnya saat dua kali mengejar ketertinggalan dari .


Pada laga yang digelar di Stamford Bridge tersebut, The Blues dua kali harus berada dalam kondisi mengejar ketertinggalan. Yang pertama saat tertinggal 0-2 dan saat tertinggal 2-3 sebelum akhirnya bermain imbang 3-3.


Usai pertandingan, Hiddink pun mengungkapkan perasaannya. "Saya sangat senang dengan semangat, ambisi dan sikap pemain," ujarnya pada situs resmi klub.


"Babak pertama seimbang, sangat taktik, tapi babak kedua kecepatan meningkat. Kami kebobolan dua gol dan mengejar ketertinggalan dari Everton yang merupakan tim bagus dan modern," tambahnya.


"Tapi saya senang dengan sikap untuk menyamakan kedudukan. Kami kembali tertinggal di menit akhir sebelum kembali menyamakan kedudukan di menit akhir. Tentu saya tak senang dengan kebobolan, tapi saya bahagia dengan sikap dan ambisi tim," tandasnya.[initial]


 (cfc/dzi)