Hiddink Kalem Soal Cedera Diego Costa

Hiddink Kalem Soal Cedera Diego Costa
Diego Costa (c) AFP
- Manajer , Guus Hiddink, belum lama ini mencoba tenang dalam menghadapi cedera Diego Costa, usai sang pemain ditarik keluar di babak kedua pertandingan melawan semalam.


Costa menjadi figur sentral di Emirates. Gol tunggalnya membuat The Blues menang di kandang lawan, usai sebelumnya ia juga yang membuat Per Mertesacker dikartu merah oleh wasit.


Namun pemain Spanyol mengakhiri laga di menit ke-68 usai ia mengalami cedera di bagian lutut.


Meski begitu, Hiddink mengatakan pada Sky Sports: "Kita lihat saja nanti. Kami akan melakukan pemindaian, namun saya kira tidak ada yang serius."


Chelsea sendiri kini masih tertinggal 14 angka dari Tottenham yang ada posisi empat klasemen sementara Premier League. [initial]


 (sky/rer)