Hiddink Ingatkan Pemain Chelsea Segera Curi Hati Conte

Hiddink Ingatkan Pemain Chelsea Segera Curi Hati Conte
Guus Hiddink (c) AFP
- Guus Hiddink memperingatkan para pemain bahwa mereka tengah wajib menunjukkan permainan terbaiknya untuk mendapat tempat di hati Antonio Conte musim depan.


Conte akan datang ke Stamford Bridge begitu tugasnya di Timnas Italia selesai pasca Euro 2016, dan Hiddink mengatakan seluruh skuatnya harus menyadari itu pasca tim kalah 0-1 dari Swansea pekan lalu.


"Ini adalah sesuatu yang jelas, semua orang harus berusaha keras merebut posisinya, dengan manajer baru yang akan datang dengan segera," tutur Hiddink pada Four Four Two.


"Ada hal tersebut, namun ketika anda bermain untuk Chelsea, anda harus selalu bangga dan bermain dengan motivasi internal. Jika anda hanya bermain dengan motivasi eksternal, hanya peduli tentang materi dan posisi anda, anda akan gagal. Motivasi internal adalah kondisi yang harus dimiliki oleh para pemain di klub besar."


"Saya katakan usai mengalahkan Villa kita akan lihat apa yang bisa dilakukan para pemain di laga yang lebih besar. Ini adalah laga yang lebih besar, karena amat penting bagi Swansea." [initial]


 (fft/rer)