Hiddink Berkeras Pato Takkan Dipulangkan

Hiddink Berkeras Pato Takkan Dipulangkan
Alexandre Pato (c) CFC
- Guus Hiddink berkeras bahwa Alexandre Pato akan terus bertahan di .


Striker asal Brasil didatangkan sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim pada Januari silam, namun hingga kini ia belum mendapat kesempatan bermain. Laporan yang datang dari Brasil lantas mengatakan bahwa Chelsea akan segera memulangkannya dalam waktu dekat.


Namun Hiddink lantas membantah kabar tersebut.


"Untuk saat ini, ia akan terus bertahan hingga akhir musim nanti," tutur Hiddink pada Express.


"Anda harus lihat kapan ia direkrut di sini. Kami hanya punya Diego Costa sebagai striker kompetitif kala itu. Bertrand Traore adalah pemain muda. Namun ia sudah membuat, dalam waktu singkat, kemajuan dan juga mencetak gol."


"Kami juga punya Loic Remy, dan Radamel Falcao yang sedang mengalami masalah. Itulah mengapa kami akhirnya memutuskan untuk meminjam Pato." [initial]


 (exp/rer)