Hiddink Belum Tahu Seberapa Parah Cedera Zouma

Hiddink Belum Tahu Seberapa Parah Cedera Zouma
Kurt Zouma (c) AFP
- Manajer , Guus Hiddink, mengaku belum tahu seberapa parah cedera yang dialami oleh bek mudanya, Kurt Zouma.


Seperti yang diketahui, bek asal Prancis itu ditarik di babak kedua di laga kontra Manchester United di Stamford Bridge, Minggu (07/02), setelah lutut kanannya mengalami cedera. Lutut kanannya bermasalah setelah ia mendarat dengan tumpuan yang tak sempurna setelah melakoni duel udara.


Zouma pun terpaksa dibawa keluar lapangan dengan menggunakan tandu. Posisinya kemudian diambil alih oleh Gary Cahill.


Usai laga, Hiddink ditanya soal cedera bek berusia 21 tahun tersebut. Namun ia tak bisa memberikan banyak keterangan karena masih harus menunggu hasil pemeriksaan MRI dahulu.


"Besok kita akan tahu lebih banyak soal cedera tersebut. Namun jika Anda mengalami cedera seperti ini, dan semua orang sudah melihat seberapa parahnya cedera itu, hyperekstensi selalu merupakan hal yang buruk," terang Hiddink pada Sky Sports.


"Saya juga pernah mengalami masalah yang sama dan sakitnya itu luar biasa. Namun mari berharap dan melihat hasil apa yang akan ditunjukkan MRI-nya besok," tutupnya. [initial]


 (sky/dim)