Herrera: United Beruntung Punya 'Jenius' De Gea

Herrera: United Beruntung Punya 'Jenius' De Gea
Ander Herrera (c) AFP
- Ander Herrera mengatakan Manchester United amat beruntung memiliki pemain yang mampu menjaga gawang dengan baik seperti David de Gea.


Kiper berusia 24 tahun hampir pindah ke Real Madrid di musim panas, sebelum kesepakatan batal karena ada masalah administrasi.


Sang pemain lantas membuat keputusan ekstrem dengan justru memperpanjang kontrak berdurasi empat tahun di United. Setelah itu tampil bagus dengan hanya kemasukan 10 gol di 13 pertandingan.


"Ia adalah seorang jenius. Ia benar-benar punya talenta yang luar biasa. Saya tak pernah lihat seseorang seperti dirinya dan kami beruntung memiliki dirinya," tutur Herrera pada RAC.


"Talenta yang ia punya, hanya ada sedikit orang di dunia ini yang memilikinya dan David adalah salah satu dari mereka.


"Kami beruntung memiliki dirinya dan saya harap ia akan bertahan untuk waktu yang lama." [initial]


 (rac/rer)