Herrera Sebut Carrick Terbaik yang Pernah Bermain Bersamanya

Herrera Sebut Carrick Terbaik yang Pernah Bermain Bersamanya
Ander Herrera. (c) AFP
Bola.net - Ander Herrera memberikan pujian setinggi langit pada gelandang Inggris yang juga merupakan rekan setimnya di Manchester United, Michael Carrick.

Menurutnya, Carrick punya aura pemimpin yang sangat dihargai oleh skuat Setan Merah musim ini.

"Ia selalu membuat kami tenang, ia merupakan sosok yang sangat tenang ketika bermain. Ia membuat kami percaya diri. Ia bersikap baik terhadap pemain muda, karena ia selalu ingin membantu, tidak dengan kata-kata, namun dengan sikap dan ketenangannya," tutur Herrera pada reporter.

"Ia merupakan salah satu pemain terbaik yang pernah bermain bersama saya dan profesional yang bagus. Kami semua bisa meningkatkan penampilan hanya dengan melihat apa yang ia lakukan. Saya merasa beruntung bisa bermain bersama dirinya," tutupnya. [initial]

 (tfa/rer)