Here We Go! Bukan MU, Sergio Reguilon Segera Gabung Tottenham

Here We Go! Bukan MU, Sergio Reguilon Segera Gabung Tottenham
Bek kiri Real Madrid yang dipinjamkan ke Sevilla, Sergio Reguilon (c) AP Photo

Bola.net - Saga transfer Sergio Reguilon sudah mencapai tahap akhir. Bek Real Madrid itu akan segera pindah ke Inggris untuk bergabung dengan Tottenham.

Bek berusia 23 tahun itu saat ini kembali ke Real Madrid. Setelah ia dipinjamkan ke Sevilla musim lalu.

Reguilon diberitakan tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane. Untuk itu ia diberitakan tengah mencari klub baru, di mana Manchester United digosipkan tertarik merekrutnya.

Namun Fabrizio Romano mengklaim bahwa Reguilon tidak akan bergabung dengan MU. Melainkan ia akan pindah ke London Utara untuk bergabung dengan Tottenham.

Simak situasi transfer Reguilon selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Incaran Mourinho

Menurut laporan tersebut, Jose Mourinho memang sangat tertarik merekrut Reguilon.

Ia menilai bahwa stok bek kiri Tottenham saat ini tidak memadai. Untuk itu ia butuh tambahan tenaga di pos itu.

Sementara Mourinho sangat terkesan melihat permainan Reguilon di Sevilla musim lalu, sehingga ia ingin memboyong Reguilon ke Inggris.

2 dari 3 halaman

Penuhi Tuntutan Madrid

Menurut laporan tersebut, Tottenham memenangkan perburuan Reguilon karena mereka memenuhi tuntutan Real Madrid.

Mereka bersedia membayar 30 juta Euro untuk sang bek. Ditambah mereka bersedia memasukkan klausul buyback dalam kontrak Reguilon.

Sementara MU dikabarkan menolak dua persyaratan tersebut, sehingga Tottenham memenangkan perburuan Reguilon.

3 dari 3 halaman

Hampir Kelar

Menurut Romano, Reguilon saat ini sudah menyepakati kontrak pribadi dengan Tottenham.

Dalam waktu dekat ini ia akan terbang ke London Utara untuk menuntaskan transfernya tersebut.

(Fabrizio Romano)