Henry: Tidak Akan Ada Vierira Kedua

Henry: Tidak Akan Ada Vierira Kedua
Patrick Vieira (c) Ist

Bola.net - - Legenda Arsenal, Thierry Henry baru-baru ini melayangkan pujian kepada mantan rekan setimnya, Patrick Vierira. Henry menilai Vieira adalah pemain yang sangat spesial dan menurutnya tidak akan ada pemain yang bisa menyamai mantan rekannya tersebut.

Sosok Vieira dikenal sebagai salah satu gelandang tengah terbaik di masanya. Ia menjadi ikon lini tengah Arsenal semenjak ia bergabung dengan The Gunners pada tahun 1996 silam.

Vieira sendiri dikenal sebagai gelandang pengangkut air yang hebat. Selain memiliki tenaga yang kuat, ia juga memiliki teknik yang sangat bagus sehingga ia berhasil menghantarkan Timnas Prancis dan Arsenal menuju kesuksesan.

Patrick VieiraPatrick Vieira

Henry sendiri mengamini bahwa tidak akan ada pemain baru yang bisa menyamai Vieira di era sepakbola modern ini. "Anda tidak akan pernah memiliki Vieira yang lain, sesederhana itu," ujar Henry kepada FIFA TV.

"Saya tidak pernah ingat atau bermain dengan seseorang yang bisa bermain sendirian di lini tengah, seseorang yang bisa merebut bola dan memberikan assist serta mencetak gol."

"Ia bisa melewati para pemain lawan seperti tidak ada orang di sana. Itulah spesialnya dia." tutup top scorer sepanjang masa Arsenal tersebut.