Henry: Pedro Main untuk Tim Terbaik Dunia

Henry: Pedro Main untuk Tim Terbaik Dunia
Pedro Rodriguez (c) CFC

Bola.net - - Thierry Henry mengaku tak terkejut dengan gol brilian Pedro Rodriguez ketika menang atas Everton semalam.

Pedro mencetak gol pembuka Chelsea ketika mereka menang 3-0 di Goodison Park, dengan tendangan melengkung yang indah.

Henry pernah bermain bersama Pedro di Barcelona, di mana sang winger bermain 321 kali sebelum pindah ke Stamford Bridge di 2015. Jadi legenda Prancis sudah beberapa kali melihat gol apik yang dibuat oleh sang striker.

Thierry HenryThierry Henry

"Kita bicara soal orang yang sudah bermain untuk tim terbaik dunia untuk waktu yang lama," tutur Henry di Sky Sports.

"Dia memiliki hal itu di dalam dirinya, saya sudah melihatnya ketika dia berlatih. Saya masih belum tahu jika dia ahli di kaki kiri atau kanan, namun itu benar-benar gol yang bagus."

"Saya sudah melihat dia melakukan itu tahun ini dengan kaki kanannya, namun ia juga bisa menggunakan kaki kirinya. Dia amat bagus dan itu benar-benar cara luar biasa untuk memecah kebuntuan."