Henry: Ozil Mirip Pires

Henry: Ozil Mirip Pires
Henry puji Ozil. (c) AFP
Bola.net - Thierry Henry memberikan pujian kepada gelandang Arsenal Mesut Ozil. Henry yang masih berstatus sebagai pencetak gol paling banyak bagi The Gunners itu menganggap Ozil mirip dengan rekannya di Arsenal; Robert Pires.

Ozil memiliki visi bermain yang matang, tidak egois terhadap bola dan bisa diajak bermain dalam gaya sepakbola apa pun. Henry pun jadi ingin bermain bersama Ozil.

"Saya akan senang jika bisa bermain bersamanya; dia mengingatkan saya pada Robert. Dia pemain yang suka membagi bola. Dia bisa mengalirkan bola ke pemain lain yang cepat, atau kepada target man. Dia bisa bermain dengan segala macam tipe permainan," ujar Henry.

Bagi Henry, Ozil sudah memberikan nilai tambah yang besar bagi Arsenal. Bukan itu saja, Ozil juga bisa mengatasi ekspektasi tinggi yang disandangkan kepada dirinya.

"Dia membawa keahlian mengolah bola yang dibutuhkan Arsenal. Dia datang dengan nama besarnya, dan itu butuh tanggung jawab besar. Dia berhasil membuktikannya," imbuh Henry. (tdm/hsw)