Henry: Juara, Arsenal Harus Kalahkan Tim Seperti Bournemouth

Henry: Juara, Arsenal Harus Kalahkan Tim Seperti Bournemouth
Thierry Henry. (c) Sky Sports

Bola.net - - Legenda , Thierry Henry, sepertinya tidak sanggup lagi melihat tim lamanya membuang peluang untuk menjadi juara Premier League musim ini, usai hanya bisa bermain imbang 3-3 melawan Bournemouth kemarin.

The Gunners mencatat comeback luar biasa usai tertinggal 0-3 di Dean Court dan akhirnya meraih satu angka, namun Henry tidak terlalu terkesan dengan penampilan tim di 90 menit.

Sosok Prancis, yang sudah memenangkan dua trofi liga selama membela Arsenal, merasa bahwa tim harusnya bisa mengalahkan tim seperti Bournemouth jika mereka ingin menutup musim sebagai juara.

"Mereka menunjukkan karakter di 30 menit terakhir, namun pertanyaannya mengapa tidak dari awal seperti itu," tutur Henry di Sky Sports.

"Jika anda ingin memenangkan liga, anda harus menang di tempat seperti itu."

"Mereka tidak memberikan tekanan apapun pada Chelsea, yang akan bermain di White Hart Lane malam nanti."

Chelsea sendiri akhirnya kalah 0-2 dari Tottenham semalam, via sepasang gol tandukan Dele Alli.