Henry Bakal Balik ke Arsenal

Henry Bakal Balik ke Arsenal
Thierry Henry (c) AFP
Bola.net - Arsenal dilaporkan sudah memberikan penawaran pada Thierry Henry untuk memulai karir melatihnya di klub.

Henry sempat disebut bakal kembali ke The Gunners usai ia mengumumkan rencana pensiun pasca pergi dari New York Red Bulls, namun ia lantas memutuskan menjadi komentator untuk Sky Sports.

Namun demikian, sosok Prancis tersebut sudah mulai mengambil kursus untuk mendapat lisensi melatih dari UEFA dan The Mirror mengklaim ia bakal mendapat kesempatan untuk melatih para pemain muda Arsenal.

Pria berusia 37 tahun itu sudah sempat memimpin beberapa sesi di klub, namun ia dipercaya membutuhkan waktu melatih reguler untuk bisa mendapatkan lisensi yang dibutuhkan.

Meski tengah terikat kontrak dengan Sky, Henry masih bisa menjalani peran ganda, seperti yang dilakukan oleh Gary Neville, yang kini juga masih menjadi bagian dari staff kepelatihan Inggris. [initial]

 (mir/rer)