Henderson Tak Salahkan Lini Belakang Liverpool Atas Kekalahan Lawan Swansea

Henderson Tak Salahkan Lini Belakang Liverpool Atas Kekalahan Lawan Swansea
Liverpool vs Swansea (c) Premier League

Bola.net - - Skipper , Jordan Henderson, menyatakan dirinya tak akan menuding lini belakang sebagai biang kekalahan The Reds melawan Swansea City.

Bermain di Anfield hari Sabtu kemarin, Liverpool memulai pertandingan dengan baik dan juga mendominasi permainan. Namun mereka justru kebobolan dua gol melalui aksi Fernando Llorente.

Liverpool sempat bangkit dan menyamakan kedudukan lewat dua gol Roberto Firmino. Namun tim tamu akhirnya mampu mengunci kemenangan lewat gol penentu dari Gylfi Sigurdsson.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, sebelumnya sempat mengatakan bahwa ia tak puas dengan kinerja lini belakangnya atas terciptanya tiga gol tersebut. Namun Henderson mengatakan bahwa tugas untuk bertahan sejatinya adalah tugas seluruh pemain dalam tim, bukan cuma para bek saja.

"Saya merasa, sebagai sebuah tim, kami seringkali (bertahan dengan baik) tapi seringkali juga kami bisa bertahan dengan lebih baik lagi," ujarnya pada BT Sport.

"Kami harus memastikan, terutama ketika Anda kembali ke permainan di saat skor imbang 2-2, hal pertama dan paling utama Anda bertahan dan, dengan kualitas yang Anda miliki, Anda selalu ingin kami mencetak gol lagi," tutupnya.

(bts/dim)